Tahukah kamu tentang Snowden? Ya, Edward Snowden (9 Juni 1983) adalah seorang ahli komputer yang kini menjadi mantan system administrator Central Intellegence Agency (Badan Intelejen Pusat) Amerika. Untuk lebih lengkapnya DISINI
Jadi kenapa bisa disebut "mantan"? Karena dia adalah satu-satunya orang yang membeberkan rahasia-rahasia ekspansi dunia maya secara publik yang dilakukan oleh NSA. Oleh karena itu, pihak NSA menuntut Snowden atas apa yang dilakukannya, yaitu pencurian material rahasia milik pemerintah dan mempublikasikannya secara umum.
Pada akhirnya, dia melarikan diri dan berusaha mencari suaka dari negara oposisi. Tanggal 20 Mei, untuk pertama kalinya, dia diterbangkan ke China dengan perkiraan 1.7 juta dokumen rahasia bersamanya. Dia memberikan sebagian darinya (sekitar 200.000 dokumen) kepada wartawan Amerika saat dia di Hong Kong.
Saat ini, dia berusia 31 tahun dan bertempat di Rusia. Dia sampai di Rusia pada 23 Juni 2013 dengan penerbangan dari Hong Kong. Namun Sayang sekali, masa berlaku dia tinggal di Rusia sudah habis dari 31 Juli yang lalu. Dikutip dari RT, pengacara Snowden, Anatoly Kucherena mengungkapkan bahwa Snowden akan mendapatkan kembali ijinnya untuk tinggal di Rusia selama 3 tahun pada awal Agustus.
"On the first of August he received a three-year residence permit,” ungkap Kucherena. Snowden juga tidak meminta perlindungan politik, tambahnya.
Mantan kontraktor NSA ini belum bisa mengajukan permohonan kewarganegaraan Rusia untuk saat ini. Dikarenakan, permohonan tersebut hanya bisa diajukan setelah lima tahun kedepan
“A foreign citizen, who got a residence permit, will certainly be able to apply for citizenship,” Ujar Kucherena.
"Dia bisa bepergian baik di dalam maupun luar negeri dengan bebas. Dia juga akan bebas untuk tinggal diluar negeri selama tidak lebih dari 3 bulan" Tukasnya lagi.
Berdasarkan pengacaranya, Snowden akan mengadakan konferensi pers di Rusia sesegera mungkin.